Kabupaten Sidoarjo terdiri dari 322 desa dan 31 kelurahan. Letaknya juga tersebar dan dengan kondisi daerah yang berbeda-beda. Karena itu, pembangunan infrastruktur harus bisa merata sampai di tingkat desa. Harapannya agar tidak terjadi ketimpangan.
SIDOARJO - Laju pertumbuhan penduduk Sidoarjo selama 2020 hingga 2021 sebesar 1,50 persen. Hingga saat ini Kecamatan Waru dan Taman yang paling padat penduduknya. Laju pertumbuhan penduduk di kecamatan pun mulai bergeser.
SIDOARJO - Masa pendaftaran bakal calon kepala desa (bacakades) sudah ditutup pada, Minggu (27/2) lalu. Komisi A DPRD Sidoarjo mengecek tahapan tersebut. Sebab pemilihan kepala desa (pilkades) tahun ini ada aturan baru dalam pendaftaran bacakades.
SIDOARJO - Heru Erwanto, pembunuh kakak adik di Dusun Wedoro Sukun RT 01/RW 03, Desa Wedoro, Kecamatan Waru dituntut penjara seumur hidup pekan lalu. Menanggapi hal tersebut, Penasihat Hukum (PH) terdakwa keberatan dengan tuntutan yang dilontarkan Jaksa Penuntut Umum (JPU).
SIDOARJO - Banjir yang kerap melanda kawasan Waru mendapat perhatian Wakil Bupati Sidoarjo Subandi. Rabu (8/12) kemarin ditemani camat, kepala desa dan kepala bidang irigasi dan pematusan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Sumber Daya Air, Subandi melihat kesiapan lima rumah pompa di Kecamatan Waru.
Aksi pencurian kendaraan bermotor kembali terjadi. Kali ini pelaku menyasar satu motor milik Ahmad Zaenal Abidin, 41, warga Jalan Hasan Wasi, Desa Kepuhkiriman, Kecamatan Waru. Akibat kejadian itu, motor Honda CBR 150 CC, lenyap.
Proyek lanjutan pembangunan Frontage Road (FR) Waru-Buduran terus dikebut. Pemkab akan melanjutkan pengerjaan fisik sepanjang sekitar 1.300 meter. Proyek itu juga tidak seluruhnya merupakan lahan yang merupakan rumah dan bangunan warga yang sudah diperintahkan bupati untuk dibongkar beberapa waktu lalu.
Proyek frontage road (FR) Waru - Buduran bakal berlanjut. Sesuai arahan Bupati Sidoarjo, tidak sampai sebulan lagi persil yang terdampak pembangunan jalan tersebut dan telah menerima ganti rugi bakal segera di bebaskan.
Tiga camat, yaitu Waru, Gedangan, dan Buduran gerak cepat menindaklanjuti surat perintah pembongkaran bangunan nomor 000/4594/438.5.3/2021 yang ditandatangani oleh Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali.
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali (Gus Muhdlor) makin serius untuk merealisasikan pembangunan frontage road (FR). Pihaknya juga telah melayangkan surat kepada 148 pemilik lahan sepanjang Kecamatan Waru - Buduran.