Jumlah kepemilikan Kartu Identitas Anak (KIA) usia 0-17 tahun terus bertambah. Di Sidoarjo dari 456 ribu anak, per November sebanyak 36,83 persen di antaranya atau 185 ribu anak telah memiliki KIA.
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Sidoarjo terus meningkatkan kepemilikan Kartu Identitas Anak (KIA). Pada 2021 menargetkan 150 ribu anak memiliki KIA.