SIDOARJO – Laga ketiga Deltras menghadapi PSBS Biak tinggal menghitung hari. Tim berjuluk The Lobster itu pun memanfaatkan sisa waktu yang ada dengan baik.
Rendi Irwan dkk tetap menjalankan latihan saat di Kabupaten Biak, Papua. Seperti Jumat (9/9), mereka berlatih memanfaatkan lapangan yang ada di kabupaten itu.
“Kami memanfaatkan lapangan Karang Mulia Biak,” kata Asisten Manajer Deltras Miftakhul Fahamsyah.
Latihan tidak hanya untuk menguatkan fisik dan melemaskan otot, tapi juga untuk menguatkan taktik dan strategi dalam permainan. Pelatih Deltras Ibnu Grahan juga terus mendampingi anak asuhnya. Berbagai formasi tim terus dirancang untuk persiapan pertandingan.
Laga tandang perdana Deltras menghadapi PSBS Biak bakal digelar Minggu (11/9). Saat ini Deltras telah mengantongi enam poin. Jumlah itu mengantarkan Deltras di puncak klasemen Grup Timur Liga 2.
Perolehan poin menghadapi PSBS Biak menjadi penting untuk menjaga posisi Deltras di puncak klasmen. Selepas melawan PSBS Biak, Deltras juga masih tetap berada di Papua. Karena laga selanjutnya akan menghadapi Persipura Jayapura.
Setelah itu, salah satu tim kebanggan warga Sidoarjo itu bisa kembali ke Sidoarjo. Karena laga kelima Deltras adalah menghadapi Sulut United di stadion Gelora Delta Sidoarjo. (son/vga)