27 C
Sidoarjo
Thursday, 30 March 2023

Siapkan Rp 30,6 Miliar untuk Renovasi 30 SDN di Sidoarjo

SIDOARJO – Perbaikan sejumlah bangunan sekolah menjadi salah satu prioritas dalam program pembangunan tahun ini. Pemkab dan DPRD Sidoarjo sudah menyiapkan anggarannya. Sekitar Rp 30,6 miliar untuk renovasi 30 bangunan SD negeri.

Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sidoarjo Bangun Winarso mengatakan, anggaran tersebut dibagi ke 30 sekolah. Nilainya beragam, tidak sama antarsatu sekolah dengan lainnya. “Tergantung jenis kerusakan dan kebutuhan renovasinya,” katanya.

Beberapa SDN yang mendapatkan anggaran renovasi tahun ini seperti SDN Kloposepuluh 2 Sukodono sebesar Rp 1,4 miliar. Kemudian SDN Plaosan 2 Wonoayu sebesar Rp 497 juta. Serta SDN Tlasih Tulangan sebesar Rp 257 juta.

Selain rehab berat, sejumlah perbaikan fasilitas penunjang sekolah juga telah diusulkan. Di antaranya pavingisasi halaman SDN Rejeni Krembung Rp 198 juta, pavingisasi SDN Singogalih Tarik Rp 198 juta, hingga pembangunan pagar belakang SDN Kemuning Tarik Rp 313 juta.

Bangun menyebutkan, pembangunan atau perbaikan sarana pendidikan memang menjadi hal yang prioritas di Sidoarjo. Sebab beberapa kondisi sekolah layak belum maksimal. “Karena itu setiap tahun rehab sekolah masih perlu dilakukan,” imbuhnya.

Selain itu, perbaikan sarana pendidikan tentunya juga bakal memberikan kenyamanan kepada siswa saat bersekolah. (nis/vga)

SIDOARJO – Perbaikan sejumlah bangunan sekolah menjadi salah satu prioritas dalam program pembangunan tahun ini. Pemkab dan DPRD Sidoarjo sudah menyiapkan anggarannya. Sekitar Rp 30,6 miliar untuk renovasi 30 bangunan SD negeri.

Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sidoarjo Bangun Winarso mengatakan, anggaran tersebut dibagi ke 30 sekolah. Nilainya beragam, tidak sama antarsatu sekolah dengan lainnya. “Tergantung jenis kerusakan dan kebutuhan renovasinya,” katanya.

Beberapa SDN yang mendapatkan anggaran renovasi tahun ini seperti SDN Kloposepuluh 2 Sukodono sebesar Rp 1,4 miliar. Kemudian SDN Plaosan 2 Wonoayu sebesar Rp 497 juta. Serta SDN Tlasih Tulangan sebesar Rp 257 juta.

Selain rehab berat, sejumlah perbaikan fasilitas penunjang sekolah juga telah diusulkan. Di antaranya pavingisasi halaman SDN Rejeni Krembung Rp 198 juta, pavingisasi SDN Singogalih Tarik Rp 198 juta, hingga pembangunan pagar belakang SDN Kemuning Tarik Rp 313 juta.

Bangun menyebutkan, pembangunan atau perbaikan sarana pendidikan memang menjadi hal yang prioritas di Sidoarjo. Sebab beberapa kondisi sekolah layak belum maksimal. “Karena itu setiap tahun rehab sekolah masih perlu dilakukan,” imbuhnya.

Selain itu, perbaikan sarana pendidikan tentunya juga bakal memberikan kenyamanan kepada siswa saat bersekolah. (nis/vga)

Most Read

Berita Terbaru


/